Pembukaan Beasiswa Peningkatan Prestasi Akademik (PPA) tahun 2018
Akademi Sekretari dan Manajemen Ariyanti, akan mengajukan Beasiswa Peningkatan Prestasi Akademik (BPPA) Tahun Anggaran 2018 kepada Kopertis IV.
Kepada mahasiswa yang berminat untuk memperoleh beasiswa Peningkatan Prestasi Akademik, dipersilahkan untuk melengkapi berkas persyaratan sebagai berikut :
PERSYARATAN UMUM
- Bagi mahasiswa program Diploma III (D-III), paling rendah duduk pada semester 2 (dua) dan paling tinggi pada semester 4 (empat) dan masih aktif (tidak cuti kuliah).
- Kepada Mahasiswa yang berminat untuk memperoleh beasiswa Peningkatan Prestasi Akademik, dipersilahkan mengajukan permohonan tertulis kepada Direktur atau Pimpinan yang berwenang untuk mendapatkan beasiswa PPA dengan melengkapi berkas sebagai berikut:
- Foto berwarna ukuran 4 x 6 dua (2) lembar.
- Fotokopi Kartu Tanda Mahasiswa (KTM) dan Kartu Rencana Studi (KRS).Fotokopi piagam atau bukti berprestasi lainnya (ko-kurikuler dan atau ekstra kurikuler) yang diselenggarakan oleh Kemdikbud dan atau organisasi lain baik pada tingkat Nasional, Regional, maupun Internasional.
- Fotokopi Kartu Keluarga.
- Mengisi Form Pelamar Beasiswa
- Surat Pernyataan Tidak Sedang Menerima Beasiswa dari sumber lain yang diketahui oleh Pembantu Direktur III Bidang Kemahasiswaan.
- Surat Rekomendasi dari Ketua Program Studi (Kaprodi) masing-masing.
- Surat Keterangan Berkelakuan Baik dan tidak sedang menerima sanksi akademik dari Kaprodi.
- Surat Keterangan Aktif dalam kegiatan kemahasiswaan (ekstrakurikuler).
PERSYARATAN KHUSUS
- Transkip Nilai dengan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) paling rendah 3.25.
- Mengisi Surat Pernyataan Calon Penerima Beasiswa.
INFORMASI LEBIH LANJUT, DAPAT HUBUNGI BAGIAN KEMAHASISWAAN
Catatan :
- Penerima Beasiswa Tahun 2017 tidak diperkenankan melamar kembali untuk beasiswa tahun 2018
- Persyaratan yang tidak sesuai (tidak lengkap) akan secara otomatis di tolak.
- Berkas disimpan rapih pada Map Berwarna Biru.
- Penyerahan berkas paling lambat hari Jumat tanggal 27 April 2018 pukul 11.00 WIB diserahkan ke Bagian Kemahasiswaan.
- Harap dapat dimengerti, ajuan ini akan diajukan kepada Kopertis, seluruh penerimaan beasiswa, termasuk kapan beasiswa diterimakan, merupakan hak dari pemberi beasiswa.